Cara dan Ketentuan Pemesanan
Harap dibaca dengan baik tata cara dan ketentuan pemesanan. Semua pemesanan di Zona Sukses sesuai dengan cara dan ketentuan dibawah ini. Cara dan ketentuan ini bisa berubah sewaktu-waktu.
Produk Zona Sukses
Produk-produk Zona Sukses semuanya berupa produk digital (elektronik), artinya:
- Anda bisa mendapatakan produk dengan cara didownload.
- Jika kesulitan download, maka kami akan bantu dengan media CD atau DVD. Semua produk Zona Sukses dikirim dengan 1 (satu) keping DVD.
- eBook adalah buku elektronik, yaitu buku dalam format PDF (pada umumnya) dan untuk dibuka di komputer (PC/Mac)
- Audio dalam format MP3, bisa didengarkan melalui komputer, laptop, MP3 Player, iPod, Iphone, HP (yang kompatibel), dan berbagai player portabel lainnya.
- Video juga merupakan video khusus untuk dibuka di komputer, berformat mp4 atau SWF. Cara menonton Video bisa dibaca disini.
- DVD hanya merupakan media pengantar file/data, dengan format data, jadi tidak bisa diputar di DVD player atau VCD player. Hanya bisa dibuka melalui DVD ROM komputer.
Cara Pemesanan Online
- Silahkan buka salah satu produk yang Anda minati.
- Setelah Anda memahami apa produk yang akan Anda pesan, silahkan Klik Tombol Order, yaitu gambar bertuliskan “Klik Disini Untuk Memesan”
- Anda akan dibawa ke halaman order. Jika Anda member Zona Sukses, silahkan masukan username dan password Anda. Kemudian Klik Tombol bertulisan Login dan Pesan.
- Jika belum, langsung saja masukan nama dan email Anda. Kemudian Klik Tombol bertuliskan Daftar dan Pesan
- Anda akan diminta untuk mengisi data alamat kirim. Ini diperlukan jika Anda ingin dikirim via CD/DVD.
- Anda akan mendapatkan email, berisi nomor rekening kami. Jika email tidak ditemukan di inbox, coba buka di folder SPAM, karena bisa saja nyasar.
- Silahkan transfer, kemudian konfirmasi kepada kami. Tidak ada format khusus, yang penting kami mengetahui email/username, produk yang dipesan, dan transfer ke bank apa. Konfirmasi bisa via SMS, YM, atau email.
- Kami akan mengaktifkan download secepat mungkin, bisa saja dalam waktu 5 menit – 1 jam. Jika kami sedang di luar, kami akan memberitahu Anda. Jika di luar jam kerja, maka proses akan dilakukan pada jam kerja keesokannya. Namun, jika kami bisa, kami akan layani dengan cepat juga.
- Pengiriman CD/DVD akan dikirim pada hari yang sama, jika transfer dan konfirmasi pengiriman diterima sebelum jam 12:00. Jika lewat jam 12:00, maka pengiriman akan dilakukan keesokan harinya.
- Ongkos kirim ditanggung oleh pembeli jika menggunakan Tiki/JNE. Jika via Pos Kilat Khusus,, gratis ongkos kirim. Silahkan SMS untuk konfirmasi ongkos kirim atau bisa Anda cek terlebih dahulu disini. Asal pengiriman Bandung.
- Lama pengiriman antara 2 – 5 hari atau sampai 1 minggu (tergantung lokasi Anda). Jika dalam 1 minggu kiriman tidak smapai, silahkan hubungi kami.
Cara Pengiriman COD atau Di Kantor
- Jika Anda berlokasi di Kota Bandung, Kota Cimahi dan Sekitarnya, maka Anda bisa memesan produk dengan sistem COD.
- Anda tetap melakukan proses pemesanan online langkah 1 sampai 5. Alamat kirim tetap diisi.
- Silahkan SMS kami, bahwa Anda memilih COD atau akan datang ke Kantor Kami, sebutkan produk pesanan dan email Anda. Jam kerja mulai jam 8:00 – 16:00.
- Ongkos kirim COD Rp 10.000 (boleh lebih, untuk pengantar)
Jaminan CD/DVD Sampai Ke Tempat
- Kami akan ganti dengan CD/DVD baru jika CD/DVD yang Anda terima rusak, tidak bisa dibuka.
- Jika kiriman kembali karena kesalahan yang bukan disebabkan kami, kami akan mengirim ulang dengan tambahan ongkos kirim dan biaya pembuatan CD/DVD sebesar. Jika kesalahan dari kami, kami akan kirim ulang tanpa biaya tambahan.
Penggantian CD/DVD Rusak
- Kami hanya mengganti CD/DVD yang rusak karena pengiriman.
- Jika CD/DVD rusak setelah 48 jam semenjak Anda terima, tidak ada penggantian.
Pemesanan Yang Tidak Kami Layani
Kami tidak melayani pemesanan dimana kami harus mengirim CD/DVD terlebih dahulu sebelum transfer kami terima.
Status Pemesanan
Jika Anda merasa memesan tetapi tidak ada perkembangan dari kami, jangan sungkan untuk menghubungi kami. Silahkan SMS dengan menyebutkan nama dan produk Anda.
Hot Line:
Kami hanya menggunakan nomor 085861955031 danĀ 0818-0222-1081 (SMS Center) untuk melayani pemesanan Anda.